Pada Hari Senin tanggal 24 juni 2019 bertempat di RR Biro Organisasi Setda Provinsi Bali telah dilaksanakan rapat membahas materi evaluasi perangkat daerah berdasarkan PermenPANRB Nomor 20 Tahun 2018 tentang Pedoman Evaluasi Kelembagaan Instansi Pemerintah. Rapat dihadiri oleh Tim Evaluasi Perangkat Daerah Provinsi Bali dan Kelompok Ahli Bidang Pemerintahan. Maksud dan tujuan rapat adalah untuk mengetahui efektivitas dan efisiensi proses dan ukuran OPD di lingkungan Pemprov Bali.