Audensi The Korea International Coorperation Agency (KOICA), United Nation Development Programme (UNDP)

Audensi dengan The Korea International Coorperation Agency (KOICA), United Nation Development Programme (UNDP) difasilitasi oleh KemenPANRB terkait bantuan teknis aplikasi pengaduan masyarakat terintegrasi yaitu SP4N LAPOR. Audensi dipimpin oleh Inspektur dan Kadis Kominfos dan dihadiri dari Inspektorat, Biro Organisasi, Diskominfos dan Biro Pemerintah Otda. 
Dari aspek Biro Organisasi, disampaikan bahwa pengaduan masyarakat merupakan hal yang sangat penting diimplementasikan karena menyangkut 2 area perubahan reformasi birokrasi yaitu area pengawasan dan area pelayanan publik. Untuk itu Biro Organisasi berperan memberikan fasilitasi dalam rangka mendorong penerapan media pengaduan yaitu SP4N LAPOR yaitu melaksanakan rapat-rapat koordinasi serta melaksanakan monev di area pengawasan. 
Melalui audensi ini, diharapkan mendapat dukungan berupa bimbingan teknis bagi Pemprov. Bali sehingga SP4N LAPOR dapat berjalan sesuai dengan tujuan. Dengan memberikan ruang media pengaduan bagi stakeholder sbg.pengawas eksternal tentu akan dapat memperbaiki kualitas pelayanan publik dan membangun kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah