
Bincang Santai Agen Perubahan di bulan Oktober ini bertemakan Menyikapi Transformasi Digital di Pemerintah Provinsi Bali. Acara dibuka oleh Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Bali dengan pembicara dari Diskominfos Provinsi (I Putu Sundika).
Transformasi digital yang sedang digalakkan oleh Pemprov. Bali hendaknya dapat dikomunikasikan bagi agen perubahan sehingga dapat diberikan pemahaman yang benar, diterapkan dengan baik sehingga memperoleh hasil yang optimal.
Disampaikan bahwa digitalisasi yang sedang berjalan di Pemprov. Bali merupakan sebuah proses menuju pada Transformasi Digital. Tidak hanya kesiapan aplikasi, teknologi dan infrastruktur, namun agar perubahan cepat tercapai, perlu membangun SDM-SDM yang memiliki pola pikir digital (digital mindset).
Agen perubahan sebagai role model di lingkungan kerjanya diharapkan mampu menjadi pioner perubahan untuk menciptakan SDM Pemprov. Bali yang memiliki digital mindset.
Selain diskusi, peserta juga diminta untuk berpartisipasi dalam polling online melalui slido.com terkait dengan perilaku pegawai dalam menghadapi digitalisasi yang sedang berlangsung di Pemprov. Bali.
Salam reform!